Welcome Party Tandai Dimulainya HKG PKK Kutim Ke 46

 Wabup Kutim Kasmidi Bulang di damping Isteri Tirah Satriani yang juga sebagai Wakil Ketua I TP PKK Kabupaten Kutim dan Kepal DPMD Kutim Suwandi lakukan pemukulan gong menandakan dimulainya rangkaian HKG PKK ke 46. (Rusli Nobi)


Seputar Kuti- Welcome Party mengawali kegiatan peringatan Hari Kesatuan Gerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (HKG PKK) ke- 46 Kabupaten Kutai Timur (Kutim) tahun 2018, di Ruang Meranti Kantor Bupati Kutai Timur (Kutim), Rabu (11/7).

Wakil Bupati Kutim Kasmidi Bulang didamping Wakil Ketua I Tim Penggerak PKK Tirah Satriani secara resmi membuka kegiatan HKG PKK tingkat Kabupaten Kutim ke-46 ini. Dihadiri oleh Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD) Kutim Suwandi, Sekretaris Dinas Pendidikan Roma Malau, Perwakilan pengurus TP PKK Provinsi Kalimantan Timur, pengurus TP PKK Kabupaten, para Camat, serta perwakilan TP PKK Kecamatan se-Kabupaten Kutim.

Berbagai penampilan dari perwakilan TP PKK Kecamatan seperti olah vokal, tarian dan drama menandai kemeriahan kegiatan Welcome Party atau malam ramah tamah. Tak lupa juga Wakil Bupati Kutim Kasmidi Bulang, Wakil Ketua TP PKK Tirah Satriani dan para Ketua TP PKK Kecamatan turut menyumbangkan suaranya.



Wakil Bupati Kutim Kasmidi Bulng merasa bangga kepada TP PKK Kecamatan, karena hampir semuanya hadir. Kehadiran TP PKK se-Kutim diabsen satu persatu oleh Wabup.

Dengan adanya Welcome Party pada malam hari ini HKG PKK ke 46 diharapkan dapat mempererat tali silaturahim antara peserta HKG dan antara tim penggerak PKK dengan jajaran pemerintah Kabupaten Kutim sehingga terjalin hubungan yang harmonis diantara pemerintah dan masyarakat, Ucap Kasmidi dalam sambutannya.

“TP PKK memiliki dua pengemban hal penting yaitu yang pertama melaksanakan 10 perogram PKK sesuai dengan semua program kerja yang telah ditetapkan dan yang kedua memberikan bimbingan dan pembinaan kepada TP PKK tingkat kecamatan dan desa-desa,” terang Kasmidi.

Lebih lanjut Kasmidi mengatakan keberhasilan TP PKK tidak lepas dari dukungan dan peran aktif seluruh TP PKK dan kader di setiap kecamatan maupun disetiap desa.

Gerakan PKK merupakan suatu bentuk pondasi bangsa karena sasaran program pokok PKK adalah keluarga, keluarga adalah pilar bangsa yang oleh karena itu pembekalan PKK harus melibatkan seluruk komponen kemudian apabila tanpa keluarga yang cerdas maka bangsa kita bisa menjadi bangsa yang tidak cerdas.

“Oleh karena itu melalui HKG PKK yang ke 46 kita semua harus dapat bersinergi, berbagi ide serta inovasi kedepan untuk memajukan peningkatan prestasi TP PKK Kabupaten Kutai Timur untuk belajar lebih banyak lagi dan saling berbagi pengalaman dan melalui kegiatan ini besar harapan saya mampu memberikan semangat baru bagi TP PKK Kabupaten Kutim, “ harap Kasmidi.

Untuk diketahui kegiatan HKG PKK Ke-45 Kabupaten Kutim yang dilaksanakan selama 4 hari dari tanggal 10 sampai 14  Juli 2018 diikuti oleh perwakilan TP PKK Kecamatan Se-Kabupaten Kutim. Dimana setiap kecamatan mengirimkan sebanyak 7 orang pengurus PKK yang terdiri dari Ketua PKK Kecamatan, sekertaris PKK Kecamatan, bendahara, Ketua Pokja I, Pokja II, Pokja III dan Pokja IV dengan total peserta Rakon sebanyak 126 peserta. Berbagai kegiatan bakal dilaksanakan diantaranya sosialisai penggunaan busana daerah, lomba pidato, lomba penyuluhan bina keluarga balita (BKB). Lomba administrasi usaha peningkatan pendapatan keluarga (UP2K), pameran UP2K, lomba busana santai khas daerah dan lomba tatarias wajah dan Workshop gerakan masyarakat sehat (Germas).

Menandai pembukaan ini dilakukan pula penyerahan piala bergilir yang tahun lalu diraih TP PKK Kecamatan Sangatta Utara untuk di serahkan ke TP PKK Kabupaten yang selanjutnya diperebutkan kembali. (Rusli Nobi)
Share on Google Plus

About ApaAdanya

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.